Senin, 03 Oktober 2011

Sepuluh Tips untuk Mengelola Hutang


Sangat mudah untuk membuat hutang. Tetapi membayarnya akan menjadikannya sulit. Tips berikut dapat membantu Anda untuk mengelola hutang. 

Selasa, 20 September 2011

Pentingnya Dana Cadangan

Seringkali dalam hidup terjadi suatu hal yang bersifat emergency yang membutuhkan dana dalam waktu segera. Contohnya adalah ketika Anda di PHK sehingga harus mengambil dana guna membiayai hidup selama masih belum mendapatkan pekerjaan.

Itu contoh yang 'besar'. Contoh kecilnya mungkin ketika anak Anda sakit dan harus dirawat di RS yang mungkin membutuhkan dana.

Kamis, 18 Agustus 2011

Simulasi Pemasukan





Simulasi Pemasukan

No. Urian per Bulan Besaran
1. Penghasilan Bersih (saat ini) Rp.
2. Pengeluaran (di luar cicilan hutang) Rp.
3. Cicilan Hutang Rp.
4. Total Pengeluaran Rp.
5. Surplus (defisit) pengeluaran = 1 - 4 Rp.
6. Surplus (defisit) cicilan hutang = (1*20%) - 3 Rp.





Uraian Pemasukan & Pengeluaran

No. Valuasi Penghasilan Wajar (saat nanti) Besaran
7. Pendapatan Bersih Wajar Rp.
8. Dana Yang Diinvestasikan (wajib) Rp.
9. Pengeluraran (di luar cicilan hutang) Rp.
10. Cicilan Hutang Rp.
11. Total Pengeluaran = (8 + 9 + 10) Rp.
12. Surplus (defisit) pengeluaran = 7 - 1 Rp.
13. Surplus (defisit) pengeluaran = (7*30%) - 10 Rp.



No. Valuasi Penghasilan Ideal (saat nanti) Besaran
14. Pendapatan Bersih Wajar Rp.
15. Dana Yang Diinvestasikan (wajib) Rp.
16. Pengeluraran (di luar cicilan hutang) Rp.
17. Cicilan Hutang Rp.
18. Total Pengeluaran = (8 + 9 + 10) Rp.
19. Surplus (defisit) pengeluaran = 7 - 1 Rp.
20. Surplus (defisit) pengeluaran = (7*30%) - 10 Rp.
21. Dana yang diinvestasikan (wajib) Rp.



Kisaran Penghasilan Wajar - Ideal


(Kelak - Bersih Setelah Pajak)
Minimum (wajar) Maximum (ideal)
Rp. Rp.

Rabu, 10 Agustus 2011

Menghitung Perkiraan Biaya Pendidikan

Prudential Syariah - Ketika beberapa hari lalu saya berbicara di sebuah seminar di Surabaya, saya kaget ketika seorang peserta seminar bercerita tentang mahalnya biaya masuk kuliah dari sebuah perguruan tinggi di Surabaya. Jumlahnya tidak usah saya ceritakan berapa, tapi yang jelas sangat mahal. Padahal, itu baru uang masuknya doang.

Hal ini membuat saya semakin yakin bahwa yang namanya Biaya Pendidikan harus dipersiapkan sejak sekarang. Betul, memang tidak semua Biaya Pendidikan itu mahal. Bervariasinya bentuk sekolah, terutama sekolah yang jenjangnya sudah cukup tinggi seperti Sekolah Tinggi, Akademi atau Universitas, membuat tidak semua standar biaya bisa sama. Jangankan pendidikan tinggi, jenjang sekolah yang lebih rendah seperti SD, SMP dan SMU saja bisa bervariasi biayanya satu sama lain. Itulah karenanya beberapa di antara Anda ada yang merasa mampu untuk membayar biaya pada Sekolah A, tetapi tidak mampu untuk membayar biaya pada Sekolah B yang harganya lebih mahal.

Selasa, 09 Agustus 2011

Apakah Penghasilan Saya sudah Ideal?

Prudential Syariah - "Waduh nak, nanti aja ya belinya ya.., sekarang lagi tanggung bulan ni..," Kalimat tersebut terkesan akrab di telinga kita. Ya, memang akrab bukan karena kita suka menggunakan kalimat itu namun kita terpaksa mengeluarkan kalimat tersebut. Hal itu disebabkan oleh kenyataan bahwa pemasukan atau gaji yang kita terima ternyata hanya mampu "menghidupi" kita selama 20 hari atau bahkan kurang dari itu dalam sebulan.
Ya, ini adalah fakta yang terjadi, sering kali kita merasa gaji belum cukup, masih kurang, jangankan untuk ditabung atau investasi, memenuhi keinginan kita saja masih kurang, ya sekali lagi masih kurang!.

Senin, 08 Agustus 2011

Menyiapkan Keuangan Saat Lebaran (bagian 2 habis)

Prudential Syariah - 4. Jumlah Pengambilan Dibatasi.
Bila Anda mengambil uang di ATM, Anda terkena pembatasan jumlah pengambilan yang bervariasi jumlahnya antara satu bank dengan bank yang lain. Bayangkan apabila Anda perlu mengambil Rp 1,2 juta, padahal batasan Anda untuk mengambil di ATM tersebut hanya Rp 1 juta dalam sehari. Repot kan?

Saran saya untuk Anda selama mudik kali ini, tetaplah membawa uang tunai. Jangan terlalu percaya pada bank yang memasang iklan seperti: "Selama Lebaran, ATM Kami Siaga Penuh Selama 24 Jam Di Seluruh Pulau Jawa dan Sumatra." Siaga sih siaga, tapi yang namanya teknologi mesin, siapa yang bisa menjamin kalau ATM di kampung halaman Anda tidak akan kehabisan uang tunai, rusak, atau bisa mendebet uang Anda secara tidak sengaja?

Menyiapkan Keuangan Saat Lebaran (bagian 1)

Lebaran sebentar lagi tiba. Apakah Anda salah satu dari mereka yang mudik ke kampung halaman Anda? Apabila ya, maka selamat untuk Anda. Anda adalah salah satu dari mereka yang sangat merasakan berartinya berlebaran bersama keluarga di kampung halaman.

Beberapa di antara Anda ada yang mudik dari kota besar ke pelosok, seperti dari Jakarta ke daerah ­ misalnya - Kebumen. Ada juga yang mudik dari kota besar ke kota besar, seperti dari Jakarta ke ­ misalnya - Surabaya. Sebagian di antara Anda ada juga yang mudik dari kota kecil ke kota kecil juga.

Saya harap Anda sudah mempersiapkan segalanya untuk mudik kali ini. Sudah? Betul sudah semuanya? Syukur kalau sudah. Termasuk keuangan Anda? Oo, jangan salah bukan hanya oleh-oleh saja yang perlu Anda persiapkan, keuangan Anda pun juga harus dipersiapkan dengan baik.